Portal Pengetahuan - Selamat
anak anda sudah terlahir dan mudah-mudahan tetap terjaga kesehatannya,
tanda-tanda bayi yang sehat dari prosesi melahirkan diantaranya adalah bayi
lahir langsung menangis, tubuh bayi kemerahan, bayi bergerak aktif, bayi
menyusu dari payudara dengan kuat, dan berat bayi pada saat lahir 2.500 sampai
4.000 gram. Jika ada salah satu tanda yang tidak memenuhi syarat, segeralah
anda berkonsultasi dengan bidan/dokter.
Cara
merawat bayi baru lahir
- Yang perlu anda perhatikan pada saat bayi anda baru lahir adalah cara anda dalam menyusui: Segera lakukan inisiasi menyusu dini, ASI yang keluar pertama berwarna kekuningan (kolostrum) mengandung zat kekebalan tubuh. Jangan dibuang dan berikan langsung kepada bayi anda.
- Berikan bayi anda hanya ASI selama 6 bulan, tujuannya adalah untuk menjaga kesehatan dan kekebalan tubuh bayi anda.
- ASI sangat banyak manfaatnya, sehat, praktis, tidak butuh biaya. ASI juga dapat menjalin kasih saying ibu dan bayi. ASI juga mencegah pendarahan pada ibu nifas.
NOTE:
tanyakan kepada petugas kesehata tentang cara menyusui yang benar jika anda
mengalami kesulitan dalam menyusui.
Yang
perlu anda perhatikan selanjutnya adalah cegah infeksi kuman pada bayi, begitu
bayi lahir mintalah salep antibiotik
untuk matanya. Jagalah tali pusat selalu bersih, kering, dan biarkan terbuka.
Jangan diberi ramuan apapun, jika kotor bersihkan dengan kain bersih dan air
matang. Ini adalah yang sangat perlu diperhatikan untuk bagi para wanita
yang baru pertama kali melahirkan.
Kemudian
hal lain yang perlu diperhatikan adalah pastikan bayi anda sudah buang air
besar, mintalah suntikan vitamin K1 fungsinya dalah untuk mencegah pendarahan
pada bayi, mintalah imunisasi Hepatitis B sebelum bayi berumur 24 jam.
Bayi
sangatlah membutuhkan kehangatan pada saat baru lhir, jagalah bayi anda agar
tetap hangat, bayi baru boleh dimandikan setelah umurnya 6 jam, kemudian
bungkuslah bayi anda dengan kain kering dan jagalah jangan sampai basah, jika
basah gantilah dengan kain kering lainnya.
Jika
bayi anda pada saat lahir memiliki berat kurang dari 2.500 gram, maka
lakukanlah metode kanguru (dekap bayi di dada ibu, kulit bayi menempel di kulit
ibu), dan jangan tidurkan anak di tempat dingin atau banyak angin.
Anak
anda pastinya harus dari dini mendapat pelayanan kesehatan yaitu dari hari
pertama, hari ketiga, dan minggu ketiga. Dari ketiga waktu tersebut adalah
wajib untuk pelayanan kesehatan untuk anak anda, dalam artian yang dianjurkan
pada tahap awal.
Jika
anak anda belum mendapat suntikan K1, segeralah minta kepada petugas kesehatan,
dan jika belum mendapat imunisasi hepatitis B mintalah sebelum anak anda
berumur 7 hari.
Perlu
anda ketahui tanda-tanda bayi sakit berat, mungkin bagi anda yang sudah
memiliki pengalaman dalam merawat bayi akan mudah untuk mengetahui
gejala-gejala yang timbul pada bayi anda ketika akan sakit, namun bagi anda
yang masih pertama kali dalam merawat bayi perlu anda ketahui beberapa
tanda-tanda ketika anak anda dalam kondisi tidak sehat diantaranya adalah:
- Tidak dapat menyusu.
- Mengantuk/tidak sadar.
- Napas cepat (lebih dari 60 kali permenit).
- Merintih.
- Tarikan dinding dada bagian bawah (retraksi).
- Tampak biru pada ujung jari tangan dan kaki atau bibir.
- Kejang.
- Badan bayi kuning.
- Kaki dan tangan terasa dingin.
- Demam.
- Tali pusat kemerahan sampai dinding perut.
- Mata bayi bernanah banyak.
Apabila
anda mendapati gejala-gejala di atas segeralah anda bawa ke bidan/dokter,
karena lebih cepat anda menangani hal-hal tersebut akan lebih baik untuk anak
anda.
Sekian
penjelasan tentang menjaga kesehatan anak setelah lahir, semoga dapat
bermanfaat bagi para ibu yang baru pertama kali mendapatkan pengalaman dalam
mengasuh anak.
Baca Juga:
1 Komentar
Informasi yang sangat bermanfaat, ayo baca juga nih, 4 Film Motivasi Suskses
Balas